Memiliki smartphone canggih dengan harga murah mungkin sudah bukan menjadi impian belaka. Hal ini karena banyaknya vendor atau perusahaan yang saat ini tengah berlomba-lomba untuk memberikan apa yang diminta oleh semua orang, termasuk dirimu. Namun, bagi mereka yang kurang beruntung karena sebagian besar uangnya digunakan untuk membangun / membeli PC atau laptop dengan spek lumayan. Hal ini menjadi sebuah kendala, terlebih saat diajak teman-teman untuk memainkan game smartphone yang membutuhkan gadget berspesifikasi tinggi.
Beruntung, saat ini telah banyak sekali emulator Android yang memungkinkanmu untuk memainkan game-gamenya di PC atau laptop kesayanganmu, salah satunya Bluestacks. Sayangnya, tidak semua orang mengerti cara menginstallnya.
Melalui artikel berikut, kami akan mengajarimu bagaimana cara menginstall Bluestacks yang saat ini telah memasuki versi ke-4 di PC dengan cepat dan mudah.
Pastikan Spek PC/Laptopmu Mumpuni
Karena Bluestacks adalah aplikasi untuk mengemulasikan cara kerja smartphone Android. Maka setidaknya kamu harus memiliki PC atau laptop yang mempunyai spesifikasi cukup oke untuk menjalankannya. Bluestacks telah menuliskan semua spesifikasi yang kamu butuhkan di website aslinya. Namun kamu bisa membacanya di bawah ini, jika kamu termasuk orang yang mager dan tak ingin membuka tab baru dari browsermu. Berikut spesifikasi lengkapnya:
MINIMUM
- OS: Windows 7 ke atas
- CPU: Intel atau AMD
- RAM: 2GB
- HDD: 5GB
REKOMENDASI
- OS: Windows 10
- CPU: Intel atau AMD dengan skor PassMark lebih dari 1000, bisa dilihat di link berikut.
- RAM: 8GB atau lebih
- GPU: Intel/NVIDIA/AMD ATI Radeon baik onboard maupun tidak dengan PassMark score lebih besar dari 750, bisa dilihat di link berikut.
- HDD: 5GB
Komentar
Posting Komentar